Resmi, KPN-GP Dukung Penuh Prabowo Subianto Maju Pilpres 2019
Siaran Media . Komite Persatuan Nasional-Ganti Presiden (KPN-GP) 2019 yang terdiri dari gabungan organisasi masyarakat , tokoh dan pemuda telah menggelar Rapat Rakyat Indonesia, yang bertempat di di Gedung Djoang 45 jalan Menteng Raya 31, Jakarta Pusat. Hasil dari acara rapat terbuka yang dilakukan KPN-GP ini adalah keputusan politik penting dimana menyangkut hajatan besar Rakyat Indonesia dalam Pilpres 2019 mendatang. Yudi Syamhudi Suyuti selaku Koordinator Komite KPN-GP 2019 mengatakan dalam sambutannya , bahwa pihaknya mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan seperjuangan yang hadir dalam acara Rapat Rakyat Indonesia tersebut “Dalam rapat diputuskan bahwa KPN-GP 2019 mendukung Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden yang didukung untuk dimenangkan,” katanya. Selain mengangkat tentang membahas tentang Pilpres 2019, KPN-GN 2019 juga membuat keputusan, dimana bersama dengan Prabowo Subianto akan membuat platform dan dilakukan bersama koalisi partai oposisi. ...